Lompat ke konten Lompat ke sidebar Lompat ke footer

Cara Membuat Outline Teks di Canva

Daftar Isi [Tampil]

 Outline teks merupakan garis yang ada diluar teks yang bisa membuat tulisan jadi menonjol. Nah, pada aplikasi Canva kita bisa menerapkannya pada berbagai macam desain misalnya tulisan pada spanduk, banner dan sebagainya.

Outline teks atau garis luar atau tulisan timbul tidak hanya ada di Canva. Terdapat juga pada aplikasi Photoshop dan CorelDraw, ini membuktikan bahwa fitur ini cukup penting dalam mengerjakan projek desain terutama yang menampilkan tulisan yang cukup besar atau menonjol.


Saya sendiri sering memakai fitur garis luar agar memperindah tampilan teks yang ada pada desain. Nah, pada pembahasan ini zonausaha.com memberikan tutorial dalam membuat outline pada teks menggunakan aplikasi Canva.


Jika tertarik mempelajarinya maka simak baik-baik penjelasan yang diberikan.

2 Cara Membuat Outline Teks di Canva

Terdapat dua cara yang bisa dipelajari yaitu pertama melalui smartphone dan kedua melalui PC atau Komputer.

1. Melalui Smartphone

Untuk cara pertama membuat tulisan timbul di Canva yaitu menggunakan aplikasi Canva yang sudah terinstal pada ponsel. Jika belum menginstal nya silahkan unduh melalui Google Play Store, Jika sudah maka Berikut tutorialnya.

  • Silahkan buka aplikasi Canva di HP Anda.
  • Pada tampilan awal aplikasi, klik ikon tambah dan tentukan ukuran kanvas. Jika sudah memiliki desain maka buka file desain Anda.
  • Selanjutnya, pada tampilan lembar kerja. Klik ikon tambah di samping kiri dan pilih menu Teks.
  • Lalu pilih gaya teks sesuai kebutuhan misalnya sebagai contoh, disini saya pilih opsi Tambahkan Judul.
  • Setelah itu ketik teks yang mau diberikan outline.
Cara Membuat Outline Teks di Canva
  • Kemudian pada tampilan toolbar, scrol ke kanan sampai menemukan tools efek. Silahkan Anda klik dan pilih jenis  Splice untuk memberikan efek outline pada teks yang sudah di ketik tadi.
  • Atur ketebalan outline sesuai kebutuhan Anda.
  • Selesai.

Baca juga:

2. Melalui Laptop atau PC

Caranya hampir sama pada saat kita menggunakan ponsel, namun yang membedakan yaitu kita mengakses Canva melalui situsnya. Adapun caranya bisa dipelajari berikut ini.


Silahkan akses browser Anda dan kunjungi situs Canva.com. Anda bisa login menggunakan akun Google maupun Facebook.

  • Pada tampilan awal, klik tombol Buat Desain.
  • Selanjutnya klik tombol buat desain, lalu tentukan jenis desain yang ingin dibuat.
  • Kemudian memasukkan teks, dengan memilih tools Teks di samping kiri.
  • Setelah teks sudah diketik maka tahap berikutnya adalah menambahkan outline, untuk caranya klik teks dan pilih menu Efek dibagian atas toolbar.
  • Pada pilihan Gaya, klik jenis Splice. Atur ketebalan, Offset dan arah garis outline agar sesuai dengan kebutuhan Anda.
  • Untuk mengubah warna tulisan, klik opsi warna.
  • Selesai.

Menyimpan Desain yang Sudah Diberikan Outline di Canva

Setelah selesai mengerjakan projek di Canva dan ingin menyimpan file sesuai format. Caranya cukup mudah yaitu klik tombol Bagikan di pojok kanan atas, baik di ponsel maupun di laptop posisi tombolnya sama. Lalu pilih format file yang mau dipakai misalnya PNG, JPEG, PDF dan sebagainya. Setelah itu klik tombol Unduh maka nanti file akan terunduh dan tersimpan pada perangkat pengguna.

Akhir Kata

Itulah tutorial mengenai cara membuat outline atau garis tepi pada Canva, semoga bisa bermanfaat. Bagikan artikel ini agar pengguna lainnya bisa mempelajari tutorial ini. Sekian dan terima kasih.

Posting Komentar untuk "Cara Membuat Outline Teks di Canva"

close
.